Katalisinfo.com, Tiakur – Pemerintah Kabupaten Maluku Barat Daya (Pemkab MBD) menyatakan dukungan penuh terhadap Program Pembangunan Tiga Juta Rumah yang dicanangkan Menteri Perumahan dan Kawasan Permukiman RI. Program ini menjadi salah satu upaya mengurangi ketimpangan sosial dan ekonomi di Indonesia.
Dukungan tersebut disampaikan Bupati MBD, Benyamin Th. Noach, saat menghadiri Apel Bersama ASN Lingkup Pemkab MBD dan sosialisasi Program Rumah Subsidi di Gedung Serbaguna Tiakur, Senin (22/9/2025).
Bupati Noach menjelaskan, rumah subsidi memberikan akses hunian layak dengan harga terjangkau bagi masyarakat berpenghasilan rendah. “Pak Presiden ingin masyarakat yang belum memiliki rumah bisa mendapatkan tempat tinggal layak. Harga terjangkau berarti bukan gratis, ada yang harus dibayar,” ujarnya.
Skema pembiayaan dilakukan melalui KPR Sejahtera Fasilitas Likuiditas Pembiayaan Perumahan (FLPP) BP Tapera. Luas tanah tersedia 60–200 m² dengan bangunan tipe 21 m² hingga tipe 36 m². Harga rumah subsidi Rp185 juta, dapat dicicil 10–20 tahun dengan cicilan Rp1,2 juta–Rp1,9 juta per bulan, bunga tetap 5% dan uang muka 1%. Kriteria penghasilan peserta Rp8,5 juta–Rp11 juta per bulan.
Pemkab MBD mendapatkan kuota 50 unit rumah subsidi pada 2025, menyesuaikan kondisi masyarakat yang sebagian ASN telah memiliki kredit perbankan atau lahan sendiri. Bupati menekankan pentingnya pemilihan lokasi agar tidak masuk kawasan hutan produksi, sehingga rumah bisa dipasarkan dengan harga wajar.
“Pemda akan memfasilitasi penyediaan tanah murah dan pembangunan oleh kontraktor, pemerintah tidak berdagang,” jelasnya. Ia juga menyebut tantangan program, seperti keterbatasan waktu tiga bulan pada tahun anggaran 2025 dan kebutuhan material bangunan yang sebagian harus didatangkan dari luar MBD.
Meski demikian, Bupati optimistis program berjalan lancar dengan dukungan masyarakat. “Bagi ASN dan masyarakat umum di MBD silakan mendaftar karena ada kuota 50 rumah yang dibangun tahun ini,” ajaknya.
Program rumah subsidi ini diharapkan meningkatkan kesejahteraan masyarakat MBD melalui kepemilikan hunian layak, sejalan dengan misi pemerintah pusat mewujudkan keadilan sosial bagi seluruh rakyat Indonesia.
Sumber: Infopublik.id
Katalis Info – AKtual,Informatif,Terpercaya Aktual,Informatif.Terpercaya